suzuki

Suzuki Jimny Harga dan Spesifikasi


Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Suzuki Jimny Harga dan Spesifikasi yang telah tayang di jinmy.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

Suzuki Jimny pertama kali diluncurkan pada tahun 1998. Suzuki Jimny mewakili kelanjutan dari legenda 4×4 kecil yang telah menghiasi mobil off road di dunia. Suzuki Jimny ini didukung oleh manual lima kecepatan atau otomatis empat kecepatan.

Mobil ini memang cukup handal terlebih di lingkungan yang berpasir, karena cukup agresif dan teruji. Di Indonesia sendiri, ada cukup banyak perkumpulan mobil Jimmy yang sudah populer sejak lama. Berikut harga dan spesifikasi Suzuki Jimny terbaru.

1. Harga fantastis dengan kualitas yang mengimbangi

IDN Times/Dwi Agustiar

Kapan lagi kamu akan menemukan mobil off road penuh gaya ini. Tampilannya tidak hanya spektakuler, namun kemampuan dalam melaju di berbagai jenis medan ini patut diacungi jempol.

Tidak hanya kemampuannya dalam segi medan, namun dari segi fiturpun mobil ini juga tiada duanya. Warna-warna yang menyinari mobil ini cukup beragam sehingga kamu bisa memilih mobil ini sesuai dengan warna yang diinginkan.

Untuk harga barunya mobil ini dihargai dengan range Rp409 jutaan hingga Rp425 jutaan. Harga yang fantastis untuk mobil off road penuh gaya ini. 

Untuk versi terbarunya ini, harga bekas Suzuki Jimny masih cenderung mahal. Ini dikarenakan mobil masih dalam kondisi yang baru rilis sehingga tidak jauh berbeda dari mobil barunya.

Pada Suzuki Jimny tipe two tone AT harga bekasnya sendiri masih mencapai Rp370 jutaan. Berbagai varian lain tidak terlalu berbeda jauh. Selisih dari harga baru ke bekas ini mencapai sekitar Rp15 – Rp30 jutaan. 

2. Memiliki desain yang terlihat kokoh dan garang

pinterest

Suzuki Jimny merupakan mobil yang memiliki banyak segi kemampuan. Mobil ini mempunyai daya tarik yang luar biasa dengan ban yang cukup besar nan kokoh.

Roda kemudi dan jok ini cukup sejajar, jadi kamu tidak duduk dalam posisi miring. Joknya sendiri cukup empuk dan nyaman yang membuat badan jadi tidak cepat lelah.

Suzuki Jimny menghadirkan AC yang cukup nyaman dan dilengkapi dengan on board computer, sehingga, mobil ini layak disandang sebagai mobil yang canggih. Belum lagi masih ditambah dengan audio double din dan speaker belakang yang sudah tersambung dengan Bluetooth.

Dilihat dari sisi eksteriornya, Suzuki Jimny tampil modern dan cocok dipakai oleh anak muda yang aktif. Kamu yang menyukai liburan bersama teman-teman dirasa lebih pas untuk memakai mobil berkapasitas 4 penumpang ini.

Suzuki Jimny terdiri dari kaca spion elektrik dan antenna yang cukup elegan. Velg alloy pada mobil dan dibekali lampu kabut depan membuat mobil ini makin mempesona.

Baca Juga: Harga Jeep Wrangler dan Jeep Gladiator, Baru dan Bekas Lengkap!

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

3. Sistem keamanan yang sudah cukup lengkap

motoring.pxcrush.ne

Di bagian dalam, Suzuki Jimny lebih fungsional dan menyenangkan. Ada pelindung yang diseka oleh petak plastik yang keras dan kasar. Ini berfungsi melindungi pengemudi ketika sedang berada di tempat yang tanahnya sedikit berlumpur.

Pada fitur keamanannya sendiri meliputi central locking yang mampu melindungi mobil dari tindak kejahatan seperti pencurian. Ada juga engine immobilizer, power door locks dan anti theft device. Fitur keamanan ini sudah cukup lengkap untuk menghiasi mobil mewah ini.

4. Kualitas mobil yang mumpuni

Booth Suzuki di IIMS 2022 (Dok. Suzuki Indonesia)

Suzuki Jimny didesain dengan sasis rangka tangga tradisional. Ini juga memiliki penggerak empat roda yang dapat dipilih dan dipasang sebagai standar.

Dilengkapi juga dengan teknologi off-road yang diinginkan seperti Hill Descent Control dan kontrol traksi brake limited slip differential (LSD), yang secara otomatis mengerem roda yang tergelincir untuk mendistribusikan daya ke sisi lain mobil untuk mendapatkan traksi. Mobil ini juga memiliki gearbox rasio rendah dan suspensi poros kaku.

Kamu akan merasakan sensasi berkendara yang menyenangkan dengan mobil yang luar biasa ini. Menarik, ya!

5. Keunggulan lain dari Suzuki Jimny

IDN Times/Dwi Agustiar

Suzuki Jimny memiliki tampilan yang rapi dan praktis sejak penjualannya yang dimulai pada tahun 1998. Mobil ini juga sukses mengumpulkan penggemar setia yang menikmati alternatif unik untuk SUV supermini atau crossover.

Suzuki Jimny melebihi harapan off road dan menjadi mobil yang ideal untuk pelanggan yang menginginkan kendaraan off road yang powerfull. Mobil ini mampu menerjang berbagai medan baik ringan hingga medan yang cukup terjal. Di sisi lain, mobil ini juga nyaman untuk digunakan berkendara dengan santai.

Jika kita berbicara tentang spesifikasi mesin Suzuki Jimny maka perpindahan mesin Bensin adalah 1462 cc. Jimny tersedia dengan transmisi Manual dan Otomatis tergantung variannya. Jimny merupakan SUV 4 Seater dengan panjang 3.650 mm, lebar 1645 mm, dan jarak sumbu roda 2.250 mm. dengan ground clearance 210 mm.

Baca Juga: Suzuki New Baleno: Harga dan Spesifikasi

Suzuki Jimny adalah mobil off road yang cukup tangguh dan handal. Anda bisa membeli mobil ini di dealer yang ada di berbagai kota di Indonesia.

Artikel atau berita di atas tidak berkaitan dengan situasi apapun, diharapkan bijak dalam mempercayai atau memilih bacaan yang tepat. Terimakasih.

Related Posts

Wajah Baru Karimun Wagon R Kini Irit Banget

Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Wajah Baru Karimun Wagon R Kini Irit Banget yang telah tayang di jinmy.me terimakasih telah menyimak. Bila…

Wuih Dalam 11 Hari 1159 Mobil Suzuki Terpesan

Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Wuih Dalam 11 Hari 1159 Mobil Suzuki Terpesan yang telah tayang di jinmy.me terimakasih telah menyimak. Bila…

Wagon R 50th Anniversary Edition

Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Wagon R 50th Anniversary Edition yang telah tayang di jinmy.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau…

Używane Suzuki Grand Vitara 43 900 PLN 143 900 km 2009

Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Używane Suzuki Grand Vitara 43 900 PLN 143 900 km 2009 yang telah tayang di jinmy.me terimakasih…

Your Ticket to Sports Concerts More

Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Your Ticket to Sports Concerts More yang telah tayang di jinmy.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan…

Yuks Intip harga Terbaru Karimun Wagon Setelah Carbon Tax Berlaku

Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di suzuki dengan judul Yuks Intip harga Terbaru Karimun Wagon Setelah Carbon Tax Berlaku yang telah tayang di jinmy.me terimakasih telah…